Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2022

Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Dairi. bekerjasama dengan Dinas Pendapatan Daerah Penertiban Pajak Reklame yang tidak membayar Pajak maupun yang habis masa izin nya

Gambar
Senin, Tanggal 25 April 2022. Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Dairi bekerjasama dengan Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Dairi. Melanjutkan Penertiban Pajak Reklame yang tidak membayar Pajak maupun yang habis masa izin nya namun masih terpasang di Wilayah Kabupaten Dairi Adapun Lokasinya di Jln Makam Pahlawan Panji Sibura Bura, KM 2 SM. Raja Bawah, Jln Trikora, Barna, dan Kelurahan Sidiangkat Kecamatan Sidikalang Kab Dairi. Kegiatan Tim pada hari ini yaitu: 1. Melaksanakan Operasi Penertiban Pajak Reklame yang tidak memiliki izin dan masa pajak sudah berakhir namun masih terpasang di Wilayah Kabupaten Dairi. 2. Tim membuka Spanduk atau Reklame  yang tidak memiliki izin dan yang  sudah habis masa izinnya. 3. Selanjutnya Spanduk atau Reklame yang sudah di cabut di serahkan ke Dinas Pendapatan Daerah Kab Dairi. Untuk di Simpan sebagai barang Bukti atau Dokumentasi. 1. Neon Box Angker. 2. Reklame Rokok Ten Mill. 3 Reklame Madu Murni. 5. Reklame Rokok T...

Kabupaten Dairi, Sumatra Utara,Dari data yang dikeluarkan PD Pasar Sidikalang, harga caba hijau,Daging Kerbau di Pasar Sidikalang Naik, Merah, Rawit dan Bawang Turun

Gambar
Harga cabai hijau di Pusat Pasar Sidikalang, Kabupaten Dairi, Sumatra Utara, naik. Dari data yang dikeluarkan PD Pasar Sidikalang, harga caba hijau yang sebelumnya Rp. 20.000/kg menjadi Rp 24.000/kg atau naik Rp 4.000/kg Namun, harga itu tidak diikuti kenaikan komoditi sejenisnya, seperti cabai merah dan rawit. Malah kedua komoditi ini turun. Untuk harga cabai merah yang sebelumya berada Rp 32.000 per kilo, kini turun menjadi Rp. 30.000 per kilo atau turun Rp 2.000 per kilonya. Cabai rawit yang sebelumnya Rp. 33.000 per kilo turun menjadi Rp. 24.000 per kilo atau turun Rp 9.000 per kilonya. Harga-harga komoditi kebutuhan pokok ini, menurut Dirut PD Pasar Jhon Tony Sidabutar, bisa saja mengalami kenaikan maupun tetap stabil menjelang Idulfitri 1443 H. Itu semua tergantung situasi dan stok komoditi nantinya. "Hanya daging kerbau kita perkirakan mengalami kenaikan drasti. Sekarang aja harganya naik dari Rp 130.000 per kilo menjadi Rp. 140.000 perkilo atau nai...

Kapolres Madina Pimpin Sertijab 6 PJU Polres "AKP M. Rusli, S.H Jadi Kabag Ops dan IPTU M. Pakpahan, S.H Sebagai Kapolsek Batang Natal"

Gambar
Kapolres Madina AKBP H.M. Reza Chairul, A.S, S.I.K, S.H, M.H memimpin upacara 6 (enam) PJU (Pejabat Utama) Jajaran Polres Madina di Aula Pesat Gatra Polres Mandailing Natal, Jum'at Sore pukul 16.00 Wib (22 April 2022). Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Waka Polres Madina Kompol Agus Maryana, S.H, Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Mandaling Natal, Ibu wakil ketua Bhayangkari Cabang Mandaling Natal, para Kabag, para Kasat, Kapolsek sejajaran, personil Polres Madina dan Polsek sejajaran serta, para pengurus Bhayangkari Cabang Mandaling Natal. "Ada enam orang pejabat utama Polres Madina pejabat utama Polres Madina yang mutasi sesuai dengan surat telegram bapak Kapolda Sumut, dengan rincian AKP M. Rusli, S.H sebagai Kabag Ops, AKP P. Simatupang jadi Kabag  Sumda, AKP Jamaluddin NST, S.H promisi dipercayakan Kapolsek Siabu, Iptu M. Pakpahan, S.H, mendapatkan amanah sebagai Kapolsek Batang Natal dan AKP M. Rajagukguk Jadi Kapolsek Linggabayu serta AKP Ayub Nasut...

Mayat seorang laki-laki diduga korban laka lantas ditemukan warga dari dalam Danau Toba Silalahi, Kabupaten Dairi,

Gambar
Mayat Jery Sitohang, Diduga Korban Laka Lantas Ditemukan di Dalam Danau Tao SilalahiMayat seorang laki-laki diduga korban laka lantas ditemukan warga dari dalam danau Tao Silalahi (Danau Toba), Kabupaten Dairi, Sumatra Utara, Kamis (21/4/2022) pagi sekira jam 08.30 WIB. Korban bernama Jery Fery H Sitohang (27) warga Desa Paropo, Kecamatan Silahisabungan, Kabupaten Dairi, Sumatra Utara. Kasat Lantas Polres Dairi AKP Herliandri SH melalui Kanit Laka Bripka Poltak Aritonang saat dikonfirmasi membenarkan kejadian itu. Dijelaskannya, dari keterangan warga sekitar lokasi kejadian pada, Rabu (20/4/2022) petang di sekitar jalan Silalahi-Paropo Desa Paropo, sekitar perbukitan Sitilhus, warga mendengar suara benturan keras. Saat didatangi asal suara benturan, warga hanya melihat satu unit motor Suzuki Satria FU BK 3866 AEG tergeletak di jalan. Warga juga melihat bercak darah di pembatas jalan pinggiran danau. Karena curiga korban tercampak ke dalam danau. Warga pun dibantu Bab...

Warga Parbuluan Tewas Disambar Petir di Ladang

Gambar
Poitan Purba (42) petani, warga Desa Bangun I, Kecamatan Parbuluan, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara ditemukan tewas di areal perladangan miliknya. Informasi dari warga setempat korban tewas akibat tersambar petir. Kejadian yang membuat heboh warga itu kemudian oleh Kepala Desa Bangun I, Drs Arles Pakpahan dilaporkan ke Polsek Parbuluan. Kapolres Dairi AKBP Wahyudi Rahman SH, SIK, MM melalui Kapolsek Parbuluan Iptu Mhd Agus Santoso saat dikonfirmasi membenarkan adanya orang tewas akibat disambar petir. Disebutkannya, peristiwa itu terjadi pada, Selasa (19/4/2022) sore. Dari keterangan pihak keluarganya, sebelum kejadian setelah makan dan istirahat siang Poitan Purba pergi ke ladang miliknya. Saat berada di ladang tak lama kemudian hujan pun turun, sehingga dia pun berteduh di gubuk ladang miliknya. Hujan deras disertai petir selanjutnya menyambar pondok dan menyebabkan korban meninggal di lokasi kejadian. Menurut Kapolsek Parbuluan, hasil penyidikan tidak d...

Minibus Terjun Ke JurangHindari Tabrakan, di kawasan hutan Lae Pondom, Jalan Sidikalang-Medan,

Gambar
Angkutan penumpang jenis minibus Raja Napogos (RJN) masuk jurang di kawasan hutan Lae Pondom, Jalan Sidikalang-Medan, Kecamatan Silahisabungan, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, Selasa (19/4/2022) sore. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, supir dan 4 orang penumpang hanya mengalami luka ringan dan sempat dilarikan di RSUD Sidikalang untuk mendapat perawatan. Dari keterangan yang diperoleh sebelumnya, mobil raja napogos yang mengalami kecelakaan datang dari arah Sidikalang menuju kota Medan dengan membawa 4 orang penumpang. Sesampainya di kawasan hutan Lae Pondom, tiba-tiba mobil oleng ke kanan karena menghindari mobil dari arah depan yang mengelak genangan air ke arah kanan dari berlawan arah dan masuk jurang sedalam 10 meter. Kasat Lantas Polres Dairi AKP Herliandri SH melalui Kanit Laka Bripka Poltak Aritonang  membenarkan kejadian itu. Menurutnya, pemilik mobil dan mandor Raja Napogos bertanggung jawab dan penumpang yang mengalami luk-luka ditan...

Jelang Hari raya Idul Fitri, Dirut PD Pasar Sidikalang bersama Polsek Sidikalang Kota Menghimbau kepada Pengunjung Pasar agar Hati Hati Terhadap barang Berharga bawaan nya dan Juga Selalu Waspada terhadap Copet dan Hipnotis

Gambar
Sidikalang,  Menjelang hari raya Idul Fitri, pada hari Sabtu 16/4 mulai pukul 08.00 S/d 12.00 Wib bertempat di pasar induk Sidikalang, Dirut PD Pasar Sidikalang Jhon Tony Dabutar SH bekerjasama dengan Kanit Binmas Polsek Sidikalang Kota Aipda Rony Tumanggor serta Kanit Reskrim Polsek Sidikalang Kota Aipda Jefri Sirait menghimbau para pengunjung Pasar Sidikalang agar senantiasa Berhati hati dengan barang berharga bawaan nya berupa uang kontan dan Perhiasan. Hal ini disampaikan Oleh Jhon Tony bersama kanit binmas dan kanit reskrim polsek Sidikalang kota melalui Pengeras suara secara berulang ulang sehingga menggugah kesadaran pengunjung pasar sidikalang agar mereka ber hati hati terhadap para Pencopet dan Penghipnotis yg biasanya berkeliaran setiap perayaan hari besar agama tiba. Kapolres Dairi Akbp Wahyudi Rahman, SH, SIK, MM melalui Kapolsek Sidikalang Kota Akp Sukanto Berutu, SH ketika ditanya awak media mengatakan bahwa disamping pemberitahuan secara berul...

Tabrak Truk di Panji Bako Dairi, Pirhot Manullang Tewas, 1 Luka Berat

Gambar
Tabrak mobil truk yang datang dari arah berlawanan, pengemudi becak bermotor (Betor) tewas di tempat, sedangkan teman yang dibonceng mengalami luka berat. Peristiwa itu terjadi di depan Hotel Beristera Jalan Sidikalang-Medan, Desa Sitinjo II, Panji Bako, Kecamatan Sitinjo, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, Kamis (14/4/2022) sore. Sesampainya di TKP di Desa Sitinjo II yang kondisi jalan lurus dan mendatar, Betor yang dikemudikan korban oleng dan hilang kendali, sehingga Betor masuk ke badan jalan sebelah kanan. Karena tak terelakan lagi, seketika itu juga Betor menabrak bagian depan sebelah kanan Mobil Mitsubishi Colt Diesel Nopol BK 8548 AB yang dikemudikan oleh Poltak Sihombing (43) warga Desa Karing, Kecamatan Berampu, Dairi yang datang dari arah berlawanan. Atas kejadian itu, pengemudi Betor Pirhot Parlindungan Manullang (51) warga, Desa Sitinjo II, Kecamatan Sitinjo, Dairi, tewas di tempat kejadian. Sedangkan teman yang diboncengnya Daniel Aruan mengalami lu...

Warga Sumbul Ditangkap Polres Dairi Bawa Solar dalam Jerigen,

Gambar
Seorang warga Desa Pegagan Julu I Kecamatan Sumbul, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, inisial RS, ditangkap personil unit ekonomi Satreskrim Polres Dairi, Senin (11/4/2022) siang.  RS ditangkap di Jalan Pakpak, Kecamatan Sidikalang, atas dugaan tindak pidana pengangkutan dan atau niaga bahan bakar minyak yang disubsidi pemerintah jenis bio solar.  Hal itu dikatakan Kapolres Dairi, AKBP Wahyudi Rahman melalui Kasat Reskrim AKP Rismanto J Purba dalam keterangan pers disampaikan Kasie Humas Iptu Doni Saleh, Selasa (12/4/2022).  Dijelaskan, Senin (11/4/2022) sekira pukul 11.30 Wib, personil unit ekonomi Satreskrim Polres Dairi memperoleh informasi adanya orang melakukan pengangkutan dan niaga BBM yang disubsidi pemerintah jenis bio solar. Petugas menindaklanjuti informasi itu. Sekitar pukul 12.30 Wib petugas melakukan penangkapan secara tertangkap tangan terhadap pelaku menyita barang bukti berupa 8 jerigen berisi 280 liter BBM jenis Solar, dibawa menggunakan mobi...

Satu Keluarga ditemukan tewas di Jalan Antara, Lubuk Pakam, Deliserdang,

Gambar
(6/4/2022). Satu keluarga yang tewas ini adalah seorang ibu dan dua anak kembarnya. Mereka ditemukan tewas di kamar rumah yang cukup mewah. Adapun korban yaitu Rista Dame Saragih (38) seorang PNS guru SMA, dan dua anak kembarnya yaitu shakeel Al Ludwig Purba (4) Shiloh El Sharapova (4). Menurut Lina, Kepala Lingkungan setempat mengatakan yang pertama kali menemukan korban adalah orang tua dari korban. Menurut penjelasannya korban ditemukan tewas di dalam kamar yang terkunci dari dalam. Orang tua korban adalah orang yang pertama kali mengetahui kejadian ini, dimana seperti biasa dia datang berkunjung, namun anaknya tidak menyahut ketika dipanggil. Kepala Lingkungan dan orang tua tetangga bersama tetangga pun terpaksa merusak pintu kamar yang terkunci, untuk melihat keadaan korban, yang ternyata sudah tewas dalam keadaan mulut berbuih. Kasat Reskrim Polresta Deliserdang, Kompol I Kadek H. Cahyadi yang ada di lokasi belum bisa memberikan keterangan kepada wartawan. Nanti yah, ...