Dua rumah di Dusun IV, Desa Sitinjo II, Kecamatan Sitinjo, Kabupaten Dairi, Sumatera utara, Sabtu (21/5/2022) malam jam 21.10 WIB, hangus terbakar. Rumah kontrakan yang terbakar di tempati Freksi Bako dan satu lagi rumah kosong.
Dua unit rumah di Dusun IV, Desa Sitinjo II, Kecamatan Sitinjo, Kabupaten Dairi, Sumatera utara, Sabtu (21/5/2022) malam jam 21.10 WIB, hangus terbakar. Rumah kontrakan yang terbakar di tempati Freksi Bako dan satu lagi rumah kosong.
Dari keterangan warga, saat kejadian rumah yang terbuat dari papan tersebut dalam keadaan kosong, karena ditinggal ke Pasar malam, sehingga tidak ada barang yang terselamatkan.
Api dapat dipadamkan satu jam kemudian setelah 2 unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) didatangkan ke lokasi kebakaran.
"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun kerugian ditaksir mencapai Rp.100 juta rupiah," kata Roni Bako Kepala Desa Sitinjo II.
Pantauan wartawan, lokasi kebakaran langsung dipasang garis polisi, untuk penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab kebakaran.